Informasi Penerimaan Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2025

Dosen IAIN Palopo Paparkan Pengembangan Jaringan ISP untuk Pemberdayaan Ekonomi Lokal

Dosen IAIN Palopo Paparkan Pengembangan Jaringan ISP untuk Pemberdayaan Ekonomi Lokal

Dosen IAIN Palopo Paparkan Pengembangan Jaringan ISP untuk Pemberdayaan Ekonomi Lokal

Masamba (Humas) – Dosen Institut Agama Islam Negeri Palopo Dr Fasiha MEI berkontribusi menjadi pemateri dalam kegiatan lokakarya mengembangkan dan memelihara jaringan ISP (Penyedia Layanan Perantara) yang digelar oleh perkumpulan wallacea bekerja sama dengan save the children dan didukung oleh GIZ, Selasa (10/12/2024)

Kegiatan berlangsung di Hotel Bukit Indah, Masamba dan dihadiri sebanyak 46 peserta dari berbagai Instansi, Dinas Pemerintahan, para pelaku usaha, pendamping UMKM serta kelompok bisnis perempuan.

Adapun lokakarya ini bertujuan untuk membangun jaringan ISP yang dapat mendukung pengembangan usaha lokal melalui peningkatan akses pasar, perizinan, dan peningkatan kualitas produk.

Dr. Fasiha M.E.I dalam paparannya memberikan kontribusi strategis dalam beberapa aspek penting, termasuk menyusun strategi supply chain usaha lokal, mengembangkan rencana aksi untuk akses keuangan dan pemasaran serta mengadvokasi pendekatan kolaboratif untuk usaha komunitas.

Dalam sesi diskusi, ia menekankan pentingnya pendekatan berbasis komunitas yang melibatkan berbagai pemangku kepentingan untuk menciptakan kolaborasi yang efektif.

Image link

“Lokakarya ini menjadi langkah nyata dalam membangun kolaborasi dan memberdayakan komunitas lokal untuk menciptakan ekonomi yang inklusif dan berdaya saing,” papar Fasiha

Hasil dari lokakarya ini mencakup peta alur supply chain yang terstruktur serta rencana tindak lanjut untuk mengatasi tantangan yang dihadapi oleh UMKM lokal. Langkah-langkah ini diharapkan dapat meningkatkan daya saing produk lokal dan mendorong ekonomi daerah yang inklusif dan berkelanjutan.

Kontributor : Inal
Editor : Sartika

Spread the love
Related Posts
Leave a Reply

Your email address will not be published.Required fields are marked *

qwe
Translate »