Palopo, (Humas) – Universitas Islam Negeri (UIN) Palopo menggelar apel pagi rutin, Senin, 26 Mei 2025, pukul 07.30 Wita, di pelataran Gedung Rektorat, Kelurahan Balandai, Kecamatan Bara.
Mewakili Rektor UIN Palopo, apel kali ini dipimpin langsung oleh Wakil Rektor II, Masruddin. Dalam amanatnya, ia menyampaikan sejumlah poin penting yang mencerminkan optimisme dan tekad untuk membawa universitas ke arah yang lebih baik.
“Hari ini merupakan hari yang bersejarah bagi kita semua, karena akan diserahkan Peraturan Presiden (Perpres) dan hampir 100 rekan kita akan dilantik menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK),”bukanya.
Lebih lanjut, ia menegaskan pentingnya menjaga konsistensi dalam bekerja bersama untuk menciptakan perubahan besar di lingkup UIN Palopo, dan mengingatkan untuk pentingnya mempertahankan raihan yang telah dicapai melalui kedisiplinan, serta mengajak seluruh pegawai untuk terus meningkatkan kualitas kerja.
“Mewakili Rektor, saya menyampaikan apresiasi kepada seluruh tenaga kependidikan yang telah menunjukkan dedikasi dan loyalitas. Mari kita berusaha menjadi lebih baik lagi ke depan, demi mewujudkan UIN Palopo yang lebih maju,” tutupnya.
Diketahaui, Apel pagi ini dihadiri pula oleh Wakil Rektor III, Kepala Pusat Pengembangan Bahasa (P2B), Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M), serta sejumlah dosen dan tenaga kependidikan (Tendik) lingkup Rektorat UIN Palopo.